Kamis, 23 April 2015

Upacara Pelantikan Pejabat Eselon IV/A BNN Kabupaten Tulungagung berjalan lancar

Kegiatan Upacara setiap tanggal 17 sudah menjdi kegiatan rutin Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Tulungagung, akan tetapi kegiatan Upacara pada Jum'at (17/4) berbeda dari yang biasanya. Dalam Upacara tersebut dilaksanakan Pelantikan Pejabat Eselon IV/A BNN Kabupaten Tulungagung. Upacara Pelantikan ini dilaksanakan karena BNN Kabupaten / Kota Se Indonesia mengalami perubahan nama Seksi dan Subbagian diantaranya  Subbagian Tata Usaha berubah menjadi Subbagian Umum, Seksi Pencegahan berubah menjadi Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat, dan  Seksi Pemberdayaan Masyarakat berubah menjadi Seksi Rehabilitasi.  
Upacara yang dilaksanakan di halaman kantor BNN Kabupaten Tulungagung ini, berjalan dengan lancar sesuai dengan harapan, acara ini dipimpin langsung oleh Kepala BNN kabupaten Tulungagung Ria Damayanti, S.H., M.M. Beliau mengambil sumpah jabatan kepada tiga orang calon Pejabat eselon IV/A baru diantaranya, Suroso, S.Sos., menjabat sebagai Kepala Subbagian Umum, Suprianik, S.E.,  menjabat sebagai Kepala Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat, Drs. Tri Arief Praharanto, S.Kom., M.M., menjabat sebagai Kepala Seksi Rehabilitasi. Dalam amanatnya Kepala BNN Kabupaten Tulungagung Ria Damayanti S.H., M.M. menyampaikan bahwa jabatan yang di emban harus dilaksanakan dengan rasa tanggung jawab dan senantiasa berpacu pada Panca Prasetya Korpri. Setelah  Uapacara berakhir seluruh Pejabat Eselon IV/A baru mendapatkan ucapan Selamat dari seluruh anggota BNN Kabupaten Tulungagung, dan mereka mengabadikan momen tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar